• header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11
  • header_images_11

Karnaval dan Pentas Seni Meriahkan HUT ke-80 RI di Kecamatan Karangan

Karnaval dan Pentas Seni Meriahkan HUT ke-80 RI di Kecamatan Karangan

Karnaval dan Pentas Seni Meriahkan HUT ke-80 RI di Kecamatan Karangan

Karangan, 18 Agustus 2025 - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2025, Pemerintah Kecamatan Karangan menggelar Karnaval dan Pentas Seni dengan Tema "Bersatu Berdaulat Rakyat Sejahtera Indonesia Maju" pada Senin, 18 Agustus 2025. Acara berlangsung meriah dengan diikuti ribuan peserta dari berbagai unsur masyarakat mulai dari Sekolah, organisasi masyarakat, serta perwakilan Desa se-Kecamatan Karangan.

Karnaval yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut dibuka langsung oleh Camat Karangan bersama jajarannya. Dengan mengambil start di Lapangan Pemuda Kecamatan Karangan, peserta berjalan melewati rute utama dari Desa Karangan Hilir menuju Desa Karangan Dalam sambil menampilkan berbagai kreativitas yang menggambarkan potensi pembangunan, budaya lokal, hingga inovasi pelayanan publik.

Berbagai atraksi ditampilkan, mulai dari pakaian adat Nusantara, pakaian Profesi, mobil hias, kreasi seni budaya, hingga teknologi pertanian tepat guna. Penampilan itu menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang memadati sepanjang jalan untuk menyaksikan jalannya karnaval.

Dalam sambutannya, Camat Karangan menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya ajang hiburan, tetapi juga sarana untuk memperlihatkan capaian pembangunan di wilayah Kecamatan Karangan, Kabupaten Kutai Timur.

“Karnaval ini menjadi momentum kebersamaan dan semangat gotong royong dalam melanjutkan pembangunan di segala bidang. Kita ingin menunjukkan bahwa masyarakat di Kecamatan Karangan siap berkontribusi untuk Indonesia Maju,” ujarnya.

Masyarakat pun tampak antusias menyambut gelaran tahunan tersebut. Banyak warga yang turut mendokumentasikan momen karnaval dengan drone, kamera maupun telepon genggam. Selain itu, panitia juga menyiapkan penilaian untuk penampilan terbaik, baik kategori pelajar, maupun umum.

Acara berlangsung lancar, tertib, dan penuh kegembiraan. Karnaval dan Pentas Seni Tahun 2025 di Kecamatan Karangan diharapkan semakin mempererat persatuan, menumbuhkan rasa cinta tanah air, serta memberikan motivasi bagi seluruh lapisan masyarakat untuk terus mendukung pembangunan di daerah khususnya di wilayah Kecamatan Karangan. (fn)

#Berita, #Pemerintah, #KecamatanKarangan, #KabupatenKutaiTimur, #HutRI, #Karnaval, #PentasSeni

 
Karangan , Jl.Poros km 4 Perkantoran Bukit Pandang Desa Karangan Seberang, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur 75684 Telp: (0811) 444 5238 Fax: email: kecamatankarangan15@gmail.com
Copyright © 2025. By KITAPROTEKSI